Pertemuan Rutin Dwimingguan Perdana 2013

Posted on Saturday, January 05, 2013 by Sang Petualang

Pertemuan Rutin Dwimingguan
Himpunan Astronomi Amatir Jakarta (HAAJ)
edisi perdana di tahun 2013



Sebagai salah satu Ilmu tertua yang pernah dipelajari oleh manusia, Astronomi mewujudkan dirinya dalam berbagai macam dimensi keilmuan. Berdasarkan dari sejarahnya yang panjang, astronomi menjadi ilmu yang mengakar pada setiap perjalanan kebudayaan manusia. Pada era terkini yang penuh dengan tekhnologi ini pun astronomi menjelma menjadi pionir dalam setiap penemuan mutakhir. Sementara pada tataran filosofis, astronomi berada pada garda terdepan dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan mendasar dari setiap keingintahuan manusia dalam perannya di alam semesta.

Pada pertemuan kali ini akan dibahas salah satu dimensi lain dari astronomi, yaitu Astronomi Amatir.

 Sekumpulan astronom amatir yang sedang melakukan Star Party

Judul Materi : Mengenal Astronomi Amatir
Narasumber : Dedy Heriyanto

Waktu : Sabtu, 12 Januari 2013, mulai pukul 16.00 s.d Selesai
Tempat : Ruang Multimedia lantai 2, Gedung Planetarium dan Observatorium Jakarta.
Alamat: Jln. Cikini Raya no: 73. Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat.

Catatan:
* Bagi yang berminat, silahkan langsung datang ke lokasi dengan waktu yang telah disebutkan.
* Pertemuan Rutin ini terbuka untuk Umum, Gratis, Hanya dibebankan untuk membayar Handout Presentasi.
* Jika langit memungkinkan, setelah pertemuan akan diadakan peneropongan benda langit dengan menggunakan teleskop astronomi.


Contact Person :
1. Muhammad Rayhan (Ketua) : 081317566592
2. Vina Rieza (PJ Pertemuan Rutin) : 081288109554
3. Indra Firdaus (Humas) : 08999345351


Terima Kasih.
Salam Astronomi.

No Response to "Pertemuan Rutin Dwimingguan Perdana 2013"

Popular Posts